Curahan Hati Seorang Penulis

Efek Buruk Depresi

Depresi merupakan kondisi di mana Anda mengalami pengurangan atau penurunan keadaan emosi dan mood dari suatu individu yang mengakibatkan gangguan aktivitas sehari-hari.

Belum jelas penyebab pastinya, namun depresi bisa disebabkan oleh banyak faktor seperti beban pikiran sehari-hari.

Depresi memiliki dampak signifikan pada tubuh, bahkan berdasarkan sebuah penelitian yang dilansir dari Newsweek, kondisi ini dikaitkan dengan penuaan otak yang lebih cepat.

Guna memahami kondisi tersebut lebih lanjut, peneliti memeriksa lebih dari 71 ribu peserta. Para partisipan yang terlibat dalam penelitian ini didiagnosis ada yang mengalami depresi klinis, ada pula yang mengalami gejala penurunan mood.

sumber:
jpnn.com
Share: